Senin, 13 Februari 2012

Marketing Mix

Marketing mix atau bauran pemasaran adalah alat pemasaran yang digunakan perusahaan untuk mengejar tujuan pemasarannya. McCarthy mengklasifikasikan alat-alat ini menjadi 4 kelompok besar, yaitu 4P tentang pemasaran: Produk (product), Harga (price), Tempat (place), dan Promosi (promotion).

4P secara singkat dijelaskan sebagai berikut:
1. Produk (product) adalah segala sesuatu yang ditawarkan kepada konsumen untuk dilihat, dipegang, dibeli atau dikonsumsi. Variabel pemasaran khusus dari produk adalah keragaman produk, kualitas, desain, ciri, nama merek, ukuran, kemasan, pelayanan, garansi dan imbalan.
2. Harga (price) adalah sejumlah uang yang dikeluarkan oleh konsumen untuk membeli produk atau menganti hak milik produk. Variabel dari harga yaitu daftar harga, rabat/diskon, potongan harga khusus, periode pembayaran dan syarat kredit.
3. Tempat (place) adalah kegiatan perusahaan untuk membuat produk yang dihasilkan atau dijual terjangkau dan tersedia bagi pasar sasaran. Variabel pemasaran tempat yaitu saluran pemasaran, cakupan pasar, pengelompokan, lokasi, persediaan dan transportasi.
4. Promosi (promotion) adalah berbagai kegiatan yang dilakukan oleh perusahaan untuk mengkomunikasikan dan memperkenalkan produk pada pasar sasaran. Variabel promosi meliputi antara lain promosi penjualan, periklanan, tenaga penjualan, kehumasan/ public relation dan pemasaran langsung.

Keputusan bauran pemasaran harus dibuat untuk memengaruhi saluran dagang dan juga konsumen akhir. Perusahaan dapat mengubah harganya, ukuran tenaga penjualan, dan pengeluaran iklan dalam jangka pendek. Perusahaan dapat mengembangkan produk baru dan memodifikasi saluran distribusinya hanya dalam jangka panjang. Dengan demikian perusahaan umumnya membuat lebih sedikit perubahan bauran pemasaran dari periode ke periode dalam jangka pendek ketimbang jumlah variabel keputusan bauran pemasaran yang mungkin diusulkan.

Empat P menggambarkan pandangan penjual tentang alat pemasaran yang tersedia untuk memengaruhi pembeli. Dari sudut pandang pembeli, setiap alat pemasaran dirancang untuk menyerahkan manfaat pelanggan. Perusahaan yang menang nantinya adalah perusahaan yang dapat memenuhi kebutuhan pelanggan secara ekonomis dan nyaman dan dengan komunikasi yang efektif.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar